Jasa Ekspor Barang ke China | Murah & Terpercaya

Jasa Ekspor Barang ke China | Murah & Terpercaya

Saat ini China masih menjadi salah satu negara tujuan ekspor terbesar di RI. Hal ini tak ayal membuat banyak jasa ekspor barang ke China pun cukup membludak. Dilaporkan oleh BPS, Biro Pusat Statistik bahwasanya di tahun 2017 Indonesia mengalami surplus hingga 1.7 miliar dollar AS.

Jika dibandingkan dengan surplus neraca perdagangan sebelumnya, angka tersebut cukup mengalami peningkatan. Dan dari laporan tersebut disebutkan pula jika pada September 2017 China menjadi negara tujuan ekspor terbesar di Indonesia dengan nilai kala itu mencapai 1.89 miliar dollar AS.

Selain dalam hal perdagangan, hubungan antara China dan Indonesia juga cukup erat dalam beberapa bidang misalnya industri, investasi serta infrastruktur. Hubungan yang cukup erat antara dua negara dengan populasi yang padat dan sumber daya yang melimpah ini membuat keduanya bisa saling melengkapi, khususnya dalam hal sumber daya.

Jasa Ekspor ke China Murah dan Aman

Kami merupakan perusahaan khusus ekspor barang ke china. Segala macam barang, baik yang general cargo maupun yang lartas, kami bisa handle dengan perizinan resmi. Silahkan untuk info lebih lanjut hubungi tim marketing kami untuk konsultasi WA 0895-3434-04471

China: Mitra Perdagangan Utama Indonesia

jasa ekspor barang ke china 2

Faktor utama alasan dari ekspor adalah karena adanya permintaan barang. Jika ditinjau hal ini cukup penting karena kaitannya cukup erat dengan daya beli masyarakat di suatu negara. Nah, ketika daya beli masyarakat di negara tersebut cukup tinggi terhadap suatu produk, maka potensi inilah yang kemudian dimanfaatkan.

Sampai saat ini pergerakan perdagangan dari dan China juga masih terus berlanjut. Di awal tahun 2018 China masih menjadi mitra dagang utama Indonesia. Hal ini terlihat dari laporan BPS yang mencatat bahwa ekspor non migas ke China diawal tahun mencapai nilai yang tak sedikit yakni 1.919 miliar dollar AS.

Produk ekspor utama dari Indonesia ke China meliputi produk komunikasi, sawit, hingga produk mineral. Meski begitu yang paling banyak diminati antara lain minyak mineral, besi dan baja, bahan bakar mineral, lemak nabati atau hewani, minyak nabati atau hewani, dan juga bahan selulosa atau pulp dari kayu. Tak hanya beberapa jenis barang ekspor diatas, Indonesia juga tercatat mengekspor abu logam, kerak, produk kimia dan karet atau olahan karet.

Selain China, negara tujuan ekspor terbesar di Indonesia yakni Amerika Serikat dan Jepang. Kedua negara ini memiliki presentase nilai yang cukup tinggi khususnya dalam hal ekspor. Sampai saat ini China masih menjadi salah satu mitra dagang terbesar untuk Indonesia dan juga sebagai negara pengimpor produk non migas terbesar.

Jasa Ekspor Barang ke China yang Cepat dan Aman

jasa ekspor barang ke china

Tingginya ekspor barang ke China tentunya juga membuat jasa ekspor barang ke China kian banyak. Mengirimkan barang ke China, atau ekspor, memang bukanlah perkara yang mudah sebagaimana kita mengirimkan barang di dalam negeri. Ada banyak peraturan yang harus dipatuhi mengingat ini mencakup kebijakan antar dua negara.

Selain pengurusannya yang cukup rumit, apalagi untuk pemula, ada pula perhitungan khusus untuk tarif biaya masuk ke China. Proses yang lumayan panjang ini cukup menjadikan kendala yang besar, khususnya bagi mereka yang membutuhkan pengiriman yang aman dan cepat.

Namun kini tidak perlu khawatir karena sudah ada jasa ekspor barang ke China. Segala kepengurusan administrasi akan ditangani langsung oleh yang professional. Anda, sebagai eksportir hanya cukup mengirimkan barang ke jasa tersebut dan membayar sejumlah uang untuk biaya pengirimannya. Tanpa harus repot mengurus perijinan, barang bisa lekas sampai ke tujuan.

Meski begitu, karena saat ini cukup banyak jasa ekspor barang ke China, pastikan untuk memilih jasa yang terpercaya. Cek dulu testimoni dari mereka yang sudah pernah menggunakan layanan tersebut sebelum Anda memutuskan untuk menggunakan jasa tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *

rejeki-nomplok

Situs Rejekinomplok.net dikelola penuh oleh PT. Triton Nusantara Tangguh. Situs ini bertujuan sebagai media belajar dan sharing informasi.

CATEGORIES

Pilih kategori bacaan yang kamu suka

Copyright 2017 RejekiNomplok.net