Tempat Wisata Gratis dan Romantis di Tangerang Selatan

Tempat Wisata Gratis dan Romantis di Tangerang Selatan

Hei, kaka traveler, kali ini mimin mau ajak kaka untuk keliling Tangerang Selatan. Sejak mimin kuliah hingga sekarang, tempat wisata di Tangsel ini banyak mengalami perubahan.

Ada yang baru dibangun, ada juga yang mengalami perbaikan pembangunan. Tentu semua ini semakin menambah semarak tempat wisata di Tangsel.

Nah, di kesempatan ini, min mau ajak kaka traveler menikmati suasana wisata gratisnya. Meskipun gratis, tapi fasilitas jangan ditanya, lengkap deh pokoknya.

Bahkan ada juga yang support untuk kegiatan rapat, training-training, diskusi santuy, dan sejenisnya terutama untuk para mahasiswa dan pelajar.

Mengutip situs wisataterbaru.net berikut ini min sharingkan ke kaka-kaka sekalian tentang tempat wisata di Tangerang Selatan yang gratis tiket masuk dan juga romantis:

1. Situ Gintung

situ gintung

Disinilah cinta min sama si doi semakin bersemi. Sejak habis menikah, tempat ini jadi saksi bisu kesungguhan min sama si doi untuk hidup sehat.

Karena selain digunakan untuk tempat santuy-santuy dan kuliner, Situ Gintung juga digunakan untuk tempat berolahraga baik lari maraton ataupun berjalan kaki mengitari danau.

Tempat ini ramai pengunjung setiap pagi dan sore. Apalagi di hari sabtu dan minggu, Pengunjungnya terdiri dari mahasiswa, pelajar, bapak-bapak, ibu-ibu, para pemuda dan keluarga.

Pemandangannya cukup indah dilengkapi dengan pepohonan yang rimbun, danau yang dan berkelok, burung-burung yang beterbangan, ada juga pemandangan kegiatan para penjaring ikan.

Di sekitar perjalanan, tampak juga kebun dan pepohonan hijau yang menyejukkan mata. Sangat cocok jika kaka ingin terapi mata untuk menstimulan melihat objek hijau.

kaka juga dapat melihat indahnya sunrise dan sunset disini, loh. Indah sekali viewnya.

Biaya tiket masuknya free alias gratis. Tapi kaka akan dikenai biaya parkir dan retribusi sebesar Rp. 5.000,-/kendaraan.

2. Kampung Konservasi Rimbun

rimbun kampung konservasi

Tak jauh dari kampus Unpam, kaka akan mendapatkan tempat wisata bernama Kampung Konservasi Rimbun. Tempatnya nyelip di pedalaman gang kampung di Ciater, Serpong.

Tempat wisata ini mengusung tema alam. Di tempat ini, kaka akan disegarkan dengan nuansa penuh tanaman dan bunga-bunga. Dilengkapi dengan gazebo-gazebo, juga tempat bermain untuk anak-anak.

Di sepanjang gerbang masuk, kaka akan disambut dengan pohon-pohon markisa yang menjalar di atas kepala kaka.

Selain tempat bersantai, tempat ini juga menjadi tempat anak-anak belajar bahasa Inggris. Ketika kaka berkunjung kesini di sore hari, biasanya akan ditemukan anak-anak yang sedang belajar bahasa Inggris bersama kaka mentor.

Uniknya, mereka belajar dengan metode menyenangkan untuk anak-anak. Senang sekali melihat anak-anak tersebut antusias belajar bahasa Inggris.

Untuk masuk ke Rimbun, kaka tidak dikenai biaya tiket masuk alias gratis. Kaka cukup membayar biaya parkir saja sebesar Rp. 5.000,-/kendaraan.

3. Tandon, Ciater

tandon ciater

Hampir sama seperti Situ Gintung, tempat wisata Tandon ini mengusung tema danau. Tapi, fasilitas bermain di Tandon lebih variatif. Tempatnya pun lebih tertata apik.

Tempat ini ramai pengunjung ketika hari libur. Biasanya liburan keluarga dari warga Tangsel banyak yang memilih ke tempat ini. Selain seru karena banyak permainan, fasilitasnya pun cukup lengkap.

Ada toilet, musholla, gazebo, area bersantai, area bermain, area memberi ikan, ruang makan dan jajanan, juga area parkir.

kaka bisa mengajak ananda untuk bermain disini. Diantaranya bisa berkuda mengelilingi area danau, bersepeda, bermain motor cross kecil, bermain becak, dan memberi makan ikan di sekitar danau.

Biaya masuk gratis, kaka cukup membayar uang parkir saja Rp. 5.000,-/kendaraan.

4. Hutan Kota 2

hutan kota tangsel

Tempat wisata Tangsel yang gratis lainnya adalah Hutan Kota. Min sewaktu kesana menyiapkan uang untuk tiket masuk, tapi ternyata gratis. Uang parkirnya pun masih relatif murah yaitu Rp. 3.000,-/kendaraan.

Hutan kota 2 ini lokasinya sangat luas sekali, full dengan spot yang bervariasi. Kaka dapat melihat hutan pinus, danau, gazebo yang teduh, landmark I Love U Tangsel, jembatan merah, spot-spot berfoto, tempat teater, kursi baru, area bermain anak, dan sebagainya.

Kaka juga bisa mengajak putra-putri untuk bermain disini, disiapkan tempat bermain anak, bisa juga bermain becak kecil, bermain sky board, dan bermain motor cross kecil.

Bisa juga berjalan-jalan santuy, atau berlari maraton di tempat ini. Yang jelas, kaka bakal betah berlama-lama sambil berteduh dan bercanda tawa dengan sahabat dan keluarga.

5. The Kandank Jurank Doank

the kandank jurank doank

Tempat wisata gratis yang kudu kaka kunjungi juga adalah The Kandank Jurank Doank yang lokasinya berada di Kompleks Alvita Blok Q No 14 Sawah Baru Ciputat Tangerang Selatan.

Di tempat ini kaka bisa nyantuy seharian tanpa perlu mengeluarkan biaya. Tentu saja kaka baru ngeluarin uang kalau kaka pesan makanan atau jajan cemilan.

Kendati demikian, soal sensasi min yakin kaka nggak bakal nyesel.

Bagaimana tidak, duduk santai di gazebo-gazebo yang terbuat dari jati dengan ditemani semilir angina yang sejuk dan rindangnya pepohonan. Uuuh…bisa-bisa kaka betah dan nggak mau pulang.

Selain itu, kaka juga bisa berekspresi ria dengan berfoto selfie di mana pun yang kaka hendaki. Di sini ada rumah warna yang kece yang bisa dijadikan backround selfie.

Di sini juga ada spot tradional berupa bangunan yang terbuat dari ranting-ranting yang bisa dijadikan backround ekspresi. Pun dengan lapangan yang hijau di antara rumah warna dan gazebo, tentu makin seru.

Soal kamar mandi, tempat wudhu dan mushala pun nggak perlu khawatir. Sebab di sini sudah tersedia, bahkan musholanya terbuat dari kayu jati sehingga memiliki nilai ekslusif di mata wisatawan.

Oya, kalau kaka ingin bikin acara bareng kawan-kawan seperti seminar atau training, di sini juga ada café yang sudah dilengkapi dengan berbagai toolsnya untuk kegiatan rapat. Pokoknya kaka tinggal pake, tentu setelah bayar ya. Hehe

Belum lagi soal parkiran yang tidak perlu kaka pikirkan, Sebab halaman di KJD ini sangat luas baik untuk mobil maupun untuk motor. Dan seinget min, dulu parkirnya nggak perlu bayar.

Selain café, ada juga para pedagang cemilan seperti cilok, mie rebus, kopi dan sejenisnya di sekitar KJD. Kaka bisa beli semua itu untuk dinikmati bareng doi di gazebo gazebo indah.

Beneran deh, untuk para mahasiswa yang suka ngirit pengeluaran tapi pengen jalan-jalan, tempat ini recommended banget.

Itulah kelima tempat wisata di tangsel yang gratis tiket masuk yang bisa min sharingkan. Semoga bermanfaat ya.

Note : Info di atas adalah pengalaman pribadi min pada akhir tahun 2018, mungkin saja saat ini sudah ada perbaikan. Oleh sebab itu, kalau ada info keliru mohon maafin kesalahan min ya. Sekali lagi semoga bermanfaat!

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *

rejeki-nomplok

Situs Rejekinomplok.net dikelola penuh oleh PT. Triton Nusantara Tangguh. Situs ini bertujuan sebagai media belajar dan sharing informasi.

CATEGORIES

Pilih kategori bacaan yang kamu suka

Copyright 2017 RejekiNomplok.net