Panduan Lengkap Peraturan Olahraga Panahan

Panduan Lengkap Peraturan Olahraga Panahan

Peraturan Panahan – Panahan awalnya adalah sebuah aktivitas berburu yang dilakukan oleh para nenek moyang kita dulu. Bukan hanya berburu saja, panah juga digunakan sebagai alat berperang. Nah, di zaman modern ini panahan dijadikan sebagai salah satu cabang olahraga ketepatan.

Lalu bagaimana dengan peraturan olahraga panahan ini? Berikut ini akan dikupas secara tuntas peraturan olahraga panahan.

Nomor Olahraga Panahan

olahraga-panah
olahraga panahan

Dalam olahraga panahan ada istilah peraturan nomor, dimana peraturan ini bertujuan untuk mengklasifikasi tingkatan-tingkatan lomba panahan. Setidaknya ada tiga tingkatan nomor olahraga panahan, yaitu:

1. Panahan Nomor Tradisional

Dalam nomor panahan ini busur panah yang digunakan terbuat dari kayu seperti zaman dahulu. Kegiatan panahannya pun dilakukan di luar ruangan atau outdoor. Cara menembaknya juga harus dilakukan dalam posisi duduk.

2. Panahan Nomor Nasional

Dari segi alat seperti busur panahnya, hampir sama seperti panahan nomor tradisional yaitu dari bambu dan kayu. Namun peraturan yang diterapkan sama seperti panahan nomor internasional yang akan dibahas di bawah ini.

3. Panahan Nomor Internasional

Peraturan di panahan ini berbeda dengan nomor panahan lainnya. Dalam panahan nomor internasional, busur panahnya terbuat dari bahan sintetis, bagian lapangannya juga terbagi menjadi dua yaitu, luar ruangan (outdoor) dan dalam ruangan (indoor). Dalam nomor panahan internasional dibedakan juga jenis busurnya yaitu, nomor cumpound dan nomor recuve.

Busur, Anak Panah dan Target Sasaran

1. Busur

Olahraga panahan memiliki beberapa jenis busur diantaranya, busur recuve dan busur tradisional.
Busur recuve memiliki empat bagian yang bisa dibongkar pasang. Pertama, bagian handle yang terbuat dari alumunium dan kayu keras, kedua, pada limb (daun busur) yang memiliki bagian atas dan bawah.

Ketiga, pada busur panahnya, karena terbuat dari bambu dan serat akrbon yang elastis. Keempat pada bagian string karena terbuat dari bahan yang kuat dan tahan terhadap renggangan. Oleh karena itu, busur ini sangat mudah untuk dibawa kemana-mana, karena seluruh bagiannya dapat dibongkar.

2. Anak Panah

Anak panah yang biasa digunakan dalam olahraga panahan terbuat dari bahan bambu dan kayu. Panahan yang terbuat dari bambu biasanya lebih kuat dan tahan lama daripada bahan kayu. Hal ini dikarenakan bambu memiliki tingkat elastisitas yang lebih bagus daripada kayu.

Di bagian belakang ujung anak panahnya terdapat nock yang digunakan sebagai alat untuk memegang string (tali busur). Sedangkan di bagian depannya terdapat anak panah yang terbuat dari mata logam.

3. Target Sasaran

Target sasaran dalam olahraga panahan disesuaikan dengan nomor panahannya. Misalnya pada nomor outdoor, ukuran target berdiameter 80 cm dengan jarak sasaran sejauh 80 meter. Sedangkan pada nomor indoor ukuran targetnya berdiameter 40 cm atau 60 cm dengan jarak sasaran 25 meter.

Ronde Panahan

Olahraga panahan juga memiliki ronde berdasarkan alat yang dikenakannya. Berikut ini beberapa ronde dalam olahraga panahan.

1. Ronde Fita Recuve

Panah ini merupakan buatan Amerika dan Korea yang digunakan untuk standar pertandingan kelas internasional. Panahnya terbuat dari campuran fiber dan karbon. Memiliki berat sekitar 5 kg dan jarak perlombaanya yaitu, mulai dari 30 meter, 50 meter, 70 meter dan 90 meter.

2. Ronde Fita Coumpound

Dari segi bahan sama seperti recuve, hanya saja coumpound memiliki roda di sisi-sisi busur, yang ketika ditarik memilii angka 0 (nol). Jarak yang dilombakan juga sama yaitu, mulai dari 30 meter, 50 meter, 70 meter dan 90 meter.

3. Ronde Fita Nasional (Standar Bow)

Ronde ini hanya berlaku di Indonesia. Jarak yang dilombakan hanya 30 meter, 40 meter dan 50 meter. Tentunya ini lebih ringan dari coumpound dan recuve. Bagi para pemula sangat dianjurkan untuk menggukanan ini.

4. Tradisional atau Tanpa Aksesoris

Ronde ini sangat jarang diperlombakan, karena cara memanah yang dilakukan dengan posisi duduk. Dan mungkin sudah tidak modern lagi.

Lapangan Panahan

Lapangan yang digunakan untuk perlombaan panahan dapat dibedakan menjadi dua bagian, yaitu outdoor dan indoor. Lapangan juga harus dilengkapi dengan kamera disetiap sudutnya agar memudahkan juri dalam menilai jalannya pertandingan.

Demikianlah artikel tentang peraturan olahraga panahan. Jika kamu tertarik untuk memiliki panah, belilah di toko jual panah terpercaya. Semoga bermanfaat.

rejeki-nomplok

Situs Rejekinomplok.net dikelola penuh oleh PT. Triton Nusantara Tangguh. Situs ini bertujuan sebagai media belajar dan sharing informasi.

CATEGORIES

Pilih kategori bacaan yang kamu suka

Copyright 2017 RejekiNomplok.net